HIMALOGISTA (Himpunan Mahasiswa Teknologi Pangan dan Hasil Pertanian)

Himalogista pertama kali terbentuk pada tanggal 9 Juli 2011

Visi

Mewujudkan HIMALOGISTA sebagai himpunan bagi mahasiswa dalam mengembangkan pribadi, karakter, dan skill yang unggul serta aktif, kritis dan mampu bersaing dalam berbagai bidang akademik maupun non akademik

Misi

- Menciptakan jiwa kekeluargaan antar pengurusmahasiswa HIMALOGISTA serta Civitas Teknologi Pangan dan Hasil Pertanian
- Menciptakan advokasi yang aktif, responsif serta menyediakan sarana yang terintegrasi
- Mewadahi minat dan bakat baik akademik dan non akademik mahasiswa Teknologi Pangan dan Hasil Pertanian

 

Struktur kepanitiaan HIMALOGISTA terdiri atas ketua umum, wakil ketua umum, sekretaris, bendahara umum, 7 divisi dan 1 biro. Adapun 7 divisi dan 1 biro tersebut meliputi : 

1. Divisi PSDMO (Pengembangan Sumber Daya Mahasiswa dan Organisasi) 
Divisi PSDMO bergerak dalam kegiatan pengembangan potensi diri seluruh mahasiswa/i TPHP dari segi hard skill dan soft skill.
Program kerja divisi PDSMO adalah kaderisasi mahasiswa TPHP, maha karya logista, festivalogista, magang TPHP dan revisi buku panduan pengkaderan.

2. Divisi Kesma (Kesejahteraan Mahasiswa)
Divisi kesma bergerak aktif untuk membantu mahasiswa memenuhi kebutuhannya untuk menjalani perkuliahan dengan baik. 
Program kerja divisi kesma adalah bank soal, emphaty box, santunan panti asuhan, pendataan mahasiswa, evaluasi himpunan, pengarsipan skripsi TPHP, dan we can share cause we care.

3. Divisi PA (Pengembangan Akademik) 
Divisi PA bergerak di bidang akademik yaitu pengembangan kemampuan dan penalaran mahasiswa TPHP.
Program kerja divisi PA adalah FOSCUSLOGISTA, study club, asisten laboratorium, grup TPHP, TPHP bertanya, dan TPHP artikel.

4. Divisi Eksternal 
DIvisi eksternal bergerak dalam menjembatani atau menjalankan tugas dan kegiatan yang berhubungan dengan pihak luar himpunan
Program kerja divisi eksternal adalah kunjungan HIMA, HIMALOGISTA goes to school, kunjungan industri, kunjungan HMPPI dan santunan panti asuhan.

5. DIvisi PP (Peduli Pangan)
Divisi PP bertugas sebagai wadah dalam memberikan informasi dan pengetahuan seputar perkembangan gizi dan pangan. 
Program kerja divisi PP adalah pengabdian masyarakat, food talk series, peringatan hari pangan, info seputar pangan, TPHP,s product.

6.Divisi KWU (Kewirausahaan) 
Divisi KMU bergerak di bidang kewirausahaan untuk meningkatkan kemampuan softskill mahasiswa untuk menjadi seorang yang mampu belajar menghasilkan uang. 
Program kerja divisi KWU adalah baju kerja pengurus HIMA, jas laboratorium HIMA, Logista mart, baju HIMA, seminar kewirausahaan, kelas kreativitas, PUMA (peduli usaha mahasiswa).

6. Divisi KOMINFO (Komunikasi dan Informasi)
 Divisi kominfo bertugas sebagai sarana penyampaian informasi dan komunikasi kepada mahasiswa TPHP. 
Program kerja divisi KOMINFO adalah one step with HIMALOGISTA, monthly surprise, majalah online, creative marchendise, foto dan album kepengurusan, dan hi-talk.

7. Biro Kestari (Kesekretariatan)
Biro kestari bertugas mengontrol administrasi dengan pengarsipan segala dokumen  penting HIMA, pengadaan perawatan inventaris dan menjaga hubungan internal pengurus.
Program kerja biro kestari adalah pengarsipan dan notulensi, upgrading pengurus, go goro, inventarisasi aset, piket harian, evaluasi pengurus, calender event, motivationletter dan deeptalk session, pelatihan kesekretariatan dan kebendaharaan.